Hari ini, Jumat 17 Februari 2024, mahasantriwati angkatan kedua, belajar Leadership bersama Ustaz Hari Sanusi. Walaupun belajar pada jam-jam menjelang siang, tapi antusiasme mahasantriwati tidak pudar.
Di pertemuan kali ini, membahas tentang "Konstruksi Da'i". Beliau juga menjelaskan kata kunci leader itu sebenarnya tidak lain tidak bukan, adalah menjadi influence, dapat mempengaruhi orang-orang disekitarnya.
Tidak hanya itu, Beliau juga menugaskan mahasantriwati untuk menuliskan ingin menjadi pengemban dakwah dengan ciri khas seperti apa?
Ada yang mau menjadi pengemban dakwah yang fokus pada pemikiran dan hukum, ada yang mau menjadi daiyah preneur, ahli tafsir, bahkan sampai yang ingin jadi traveling. Pokoknya kelasnya seru dan menyenangkan, ada banyak hal baru yang didapatkan.
mahasantriwati sangat bahagia dan bersyukur bisa belajar langsung dengan Ustaz Harisanusi, secara keilmuan Beliau sangat luar biasa. Mahasantriwati aktif menjawab pertanyaan yang Beliau lontarkan. Belajar leadership menjadi salah mata kuliah favorit mahasantriwati, kenapa? Karena hal ini sangat berkaitan dengan diri mereka dan umat yang akan mereka temui nanti, setidaknya sebelum turun ke lapangan, bekal ini sudah seharusnya ada.
InsyaaAllah, di Jumat berikutnya akan bertemu kembali dengan Ustaz lagi, dengan materi selanjutnya yang tentunya sangat bermanfaat.